Kamis, 20 November 2008

Cara Memelihara Hamster dengan Baik


Berikut adalah beberapa hal pokok yang harus Anda sediakan untuk memelihara hamster. Ini adalah daftar perlengkapan minimum untuk menjamin kelangsungan hidup seekor hamster secara layak :

1.Kandang
Kandang hamster berukuran minimal 35 x 40 cm untuk seekor hamster. Semakin besar kandang semakin baik. Kandang untuk hamster beraneka ragam, mulai dari akuarium yang tak terpakai sampai kandang-kandang yang khusus dirancang untuk hamster. Jika Anda menggunakan akuarium, usahakan bagian atasnya tertutup untuk mencegah hamster kabur atau tikus rumah masuk dan melahap hamster Anda. Jika Anda menggunakan kandang berjeruji besi, perhatikan jarak antar jeruji apakah bagus dan cukup rapat untuk hamster Anda. Hamster bisa ‘mengecilkan’ tubuhnya, membuatnya pipih dan kemudian menggembungkannya lagi. Elastisitas hamster ini patut Anda pertimbangkan.

2.Serbuk Kayu
Serbuk kayu banyak disediakan di mana-mana. Pilih yang tidak berbau bahan-bahan kimia. Terutama untuk serbuk lokal yang murah, kebanyakan serbuk kayu itu berasal dari serutan kayu bekas kayu perabot rumah tangga dan sudah diberi bahan-bahan kimia.

Disamping serbuk lokal, ada juga serbuk impor yang lebih mahal harganya. Tapi penggunaan serbuk ini tentu saja memuaskan. Serbuk kayu lebih kering, lebih bersih, bebas debu, lebih putih dan bebas bahan kimia berbahaya, hal ini menjamin keselamatan hamster dan juga memperindah bulunya(kelembaban bisa merusak penampilan bulu hamster).

Ketebalan serbuk hamster yang baik adalah sekitar 2-3 cm dari permukaan kandang. Jika Anda tidak menggunakan serbuk Anda mungkin bertanya-tanya apa guna serbuk kayu ini:
1.Sebagai alas tidur.
2.Sebagai media penyerap kencing hamster. Bayangkan jika tidak ada sesuatu yang menyerap kencing hamster! Air kencing yang berbau itu akan menempel di bulu hamster dan merusak bulu indahnya dan membuatnya berbau tak sedap!
3.Sebagai tempat berlindung dari panas dan dingin. Anda tidak mungkin mengawasi dan menjaga hamster Anda setiap menit agar tidak kepanasan atau kedinginan kan? Jadi mereka membutuhkan sesuatu untuk tempat mereka berlindung jika udara menjadi ‘terlalu’ berlebihan buat mereka.
4.Sebagai bahan pembuat sarang. Oh iya hamster membuat sarang, biasanya di pojok-pojok favorit mereka. Sarang mereka berbentuk serbuk yang ditumpuk dengan lubang untuk tidur di tengahnya. Ibu hamster biasa meletakkan anak-anaknya dalam sarang ini!

3.Makanan Hamster
Makanan hamster terbaik sampai saat ini tetap dipegang oleh makanan-makanan hamster impor buatan pabrik. Walaupun begitu Anda juga harus tetap waspada dan lebih cermat lagi dalam memilih mana makanan impor yang baik. Beberapa makanan impor mengandung terlalu banyak bahan pewarna, terlalu banyak biji bunga matahari atau bahan-bahan lainnya yang bisa merugikan hamster itu sendiri. Beberapa jenis buah-buahan dan kacang-kacangan bisa diberikan seminggu sekali sebagai snack. Berikan dalam jumlah terbatas (sedikit sekali!)

Beberapa makanan yang bisa diberikan sebagai snack kepada hamster: (Perhatian: Makanan ini hanya diberikan sebagai snack bukan makanan utama karena bisa mengakibatkan ketidakseimbangan gizi, kerusakan pada sistem kencing, diare, dan kelainan pada proses kehamilan karena obesitas)
Apel
Pir
Pisang
Wortel
Jagung manis (pemberian dalam jumlah banyak bisa mengakibatkan kerontokan bulu)
Kentang (harus direbus dulu)
Kacang tanah
Kacang kulit
Kacang mete
Kacang almond
Kacang kedelai
Roti tawar
Biskuit Cracker
Oatmeal
Corn Flakes

Makanan yang sebaiknya tidak diberikan kepada hamster:
Selada
Kangkung dan seluruh sayuran hijau lainnya (Cai sim, bayam, kai lan, dll)
Ketimun

Makanan yang tidak boleh diberikan sama sekali kepada hamster:
Jeruk dan semua bangsa citrus
Cokelat
Makanan yang telah diberi bumbu

Berikut beberapa kesalahan yang sering dibuat oleh pemilik hamster pemula:

1.Memberi makan sayur, wortel atau jagung segar sebagai menu makanan utama. Percayalah hal ini hanya akan merugikan Anda! Pencernaan hamster tidak didesain untuk mencerna makanan-makanan yang mengandung kelembaban tinggi seperti ini. Jika Anda tidak percaya, coba teliti kondisi kandang hamster Anda, apakah selalu kelihatan basah dan kotor? Apakah berbau menyengat? Apa Anda harus mengganti serbuk kayu setiap hari? Jika jawabannya iya, itu berarti hamster Anda mengalami masalah pada sistem urine / kencingnya. Ini diakibatkan dari pemberian sayur-sayuran segar yang Anda berikan setiap hari! Coba ganti menu makanan hamster Anda dengan yang lebih sesuai yaitu makanan hamster kering yang bisa Anda temui di petshop atau di supermarket. Di Indonesia tersedia beberapa merk seperti : Ultra Blend, XtraVital, Vitakraft, Hamsfood, Hagen, Minimal Goods, Hartz, Nutriblocks, dan masih banyak lagi lainnya. Anda tinggal memilihnya sesuai dengan keuangan dan kebutuhan hamster Anda.

2.Membeli tambahan biji bunga matahari atau kuaci sebagai makanan tambahan. “Hamster saya sangat tergila-gila dengan biji bunga matahari dan kuaci, selain itu mereka tidak mau makan yang lainnya.” Percayalah, ini hanya kebiasaan yang Anda atau pemilik sebelumnya tanamkan untuk hamster Anda! Mungkin Anda tidak tahu kalau tindakan sayang Anda ini justru malah membunuh hamster Anda. Biji bunga matahari dan kuaci adalah salah satu makanan yang mudah disukai oleh hamster tapi pemberian dalam jumlah besar dalam mengakibat beberapa hal diantaranya: obesitas, kurangnya kalsium sehingga pertumbuhan tulang dan gigi menjadi terhambat, kelainan dalam proses kelahiran (ini disebabkan oleh kandungan lemak yang terlalu tinggi pada biji bunga matahari). Kasus yang paling sering terjadi adalah yang terakhir, kelainan pada proses kelahiran. Kelainan ini berujung pada keguguran bayi-bayi hamster tersebut yang merenggut jiwa induk dan anak-anaknya. Jadi berhati-hatilah dalam memberi makan hamster Anda! Menyayangi nya bukan berarti memanjakannya!

3.Pemberian susu bubuk atau susu cair untuk manusia pada hamster. Beberapa orang melakukan ini dan mereka mengeluh kalau bulu hamster mereka menjadi tipis dan rontok. Memang belum terbukti secara klinis tapi lebih baik mencegah dari pada mengobati. Susu untuk manusia diformulasikan untuk manusia jadi lebih baik jangan diberikan ke hewan. Gunakan susu khusus untuk hamster! Itu jauh lebih baik… Lagipula pemberian susu ini juga tidak menunjukkan manfaat yang mengesankan tapi rutinitas pemberian susu ini malah jauh merepotkan Anda.

4.Memberikan snack terlalu banyak. Snack sebaiknya diberikan hanya seminggu sekali, jika terlalu sering… Anda pasti rugi telah membeli makanan hamster karena tidak dikonsumsi secara maksimal. Sama seperti anak kecil yang diberi pilihan antara sayur dan kue kesukaannya, hamster pasti lebih memilih snack kesukaannya. Tapi sekali lagi kita tidak mungkin memberi makan kue cokelat setiap hari sebagai makanan utama bagi anak kita kan? Begitu pula dengan hamster! Pemberian snack terlalu sering akan mengakibatkan ketidakseimbangan gizi yang sebenarnya telah ditimbang dan dipelajari secara khusus oleh para ahli yang telah meracik makanan hamster. Ini pasti mempunyai efek negatif di kemudian hari terutama ketika hamster melahirkan dan menyusui. Jika Anda merasa ‘tidak tahan’ dan ingin memberikan snack lebih banyak dari seminggu sekali, Anda bisa menimbang-nimbang secara bijak jenis snack yang Anda berikan. Sesuai dengan sistem pencernaan hamster yang kurang bisa menerima makanan dengan tingkat kelembaban tinggi pilihlah snack yang ‘kering’ seperti kacang-kacangan, roti, biskuit, cereal dan lain-lain. Sedang untuk buah-buahan berikanlah seminggu sekali.

4.Botol Minum
Hamster perlu minum air! Banyak mitos yang mengatakan bahwa jika hamster diberi minum air akan mati adalah sebuah kebohongan. Hati-hati terhadap botol air yang bocor! Ini sering terjadi dan tidak diperhatikan oleh pemilik hamster.

Berikutnya adalah hal-hal rutin yang harus Anda kerjakan untuk memelihara hamster dengan baik:
1.Memberi makan hamster sehari 2 kali
2.Mencuci tempat makan setiap kali makanan diganti
3.Mengganti serbuk kayu dan mencuci kandang hamster seminggu sekali
4.Mengisi botol minum setiap kali airnya habis
5.Mencuci botol minum seminggu sekali

Berikut adalah daftar ‘ketidaktahuan’ lain yang sering dilakukan dan mengakibatkan kematian hamster:

1.Hamster dijemur dibawah sinar matahari. Hamster adalah binatang nocturnal. Mereka adalah binatang malam. Di alam liar mereka tidur sepanjang siang hari dalam lubang mereka yang bisa mencapai kedalaman 10 – 20 meter dibawah permukaan tanah dan baru keluar pada malam hari untuk mencari makan. Jadi mereka tidak terlalu membutuhkan sinar matahari. Sedikit saja cukup… Tidak perlu sampai ‘dijemur’.

2.Hamster dimandikan dengan air. Hamster rentan terhadap air dan kelembaban. Hamster berasal dari daerah gurun pasir yang kering. Jika hamster Anda sedang sehat dan dalam kondisi prima mungkin terkena air bukan masalah, tapi jika kondisinya sedang menurun terkena air bisa berarti kematian bagi mereka. Hamster yang basah harus secepatnya dikeringkan atau mereka terserang flu, kemudian berlanjut ke pneumonia dan berakhir pada kematian. Jadi jangan mengambil resiko untuk tindakan yang tidak perlu ini.

3.Memisahkan induk hamster dari bayi-bayinya. Kedengarannya memang bodoh tapi percayalah banyak orang yang tidak sengaja melakukan hal ini karena ketakutan mereka pada gosip yang beredar tentang ‘hamster pemakan anak’. Ibu hamster yang sehat dan cukup akrab dengan manusia tidak akan memakan anaknya tanpa alasan yang jelas! Jadi jangan memisahkan ibu dan bayi-bayinya karena bayi-bayi itu akan meninggal dengan segera karena kedinginan dan tidak mendapatkan air susu.

4.Hamster jatuh dari ketinggian. Jika hamster Anda masih baru, cobalah untuk memegang hamster dalam posisi duduk jadi jika hamster Anda jatuh tidak akan terlalu tinggi. Ini kesalahan yang paling sering dilakukan orang. Hamster yang baru datang biasanya masih merasa asing dengan Anda dan dengan lingkungannya dan cenderung melompat secara tiba-tiba. Jadi Anda harus mengantisipasi hal ini dulu.

Terima kasih jika Anda membaca hal-hal ini terlebih dahulu sebelum mulai memelihara hamster. Semoga bisa mencegah banyak ‘kematian’ hamster yang sebenarnya tidak perlu terjadi… Penambahan bisa dilakukan sewaktu-waktu dan bagi para senior yang mau berkomentar atau melakukan penambahan dapat di kirimkan ke saya lewat personal message. Terima kasih!

(Rian Handayani/ Dikutip dari: www.mypetzone.com)

Cara Memelihara Hamster dengan Baik


Berikut adalah beberapa hal pokok yang harus Anda sediakan untuk memelihara hamster. Ini adalah daftar perlengkapan minimum untuk menjamin kelangsungan hidup seekor hamster secara layak :

1.Kandang
Kandang hamster berukuran minimal 35 x 40 cm untuk seekor hamster. Semakin besar kandang semakin baik. Kandang untuk hamster beraneka ragam, mulai dari akuarium yang tak terpakai sampai kandang-kandang yang khusus dirancang untuk hamster. Jika Anda menggunakan akuarium, usahakan bagian atasnya tertutup untuk mencegah hamster kabur atau tikus rumah masuk dan melahap hamster Anda. Jika Anda menggunakan kandang berjeruji besi, perhatikan jarak antar jeruji apakah bagus dan cukup rapat untuk hamster Anda. Hamster bisa ‘mengecilkan’ tubuhnya, membuatnya pipih dan kemudian menggembungkannya lagi. Elastisitas hamster ini patut Anda pertimbangkan.

2.Serbuk Kayu
Serbuk kayu banyak disediakan di mana-mana. Pilih yang tidak berbau bahan-bahan kimia. Terutama untuk serbuk lokal yang murah, kebanyakan serbuk kayu itu berasal dari serutan kayu bekas kayu perabot rumah tangga dan sudah diberi bahan-bahan kimia.

Disamping serbuk lokal, ada juga serbuk impor yang lebih mahal harganya. Tapi penggunaan serbuk ini tentu saja memuaskan. Serbuk kayu lebih kering, lebih bersih, bebas debu, lebih putih dan bebas bahan kimia berbahaya, hal ini menjamin keselamatan hamster dan juga memperindah bulunya(kelembaban bisa merusak penampilan bulu hamster).

Ketebalan serbuk hamster yang baik adalah sekitar 2-3 cm dari permukaan kandang. Jika Anda tidak menggunakan serbuk Anda mungkin bertanya-tanya apa guna serbuk kayu ini:
1.Sebagai alas tidur.
2.Sebagai media penyerap kencing hamster. Bayangkan jika tidak ada sesuatu yang menyerap kencing hamster! Air kencing yang berbau itu akan menempel di bulu hamster dan merusak bulu indahnya dan membuatnya berbau tak sedap!
3.Sebagai tempat berlindung dari panas dan dingin. Anda tidak mungkin mengawasi dan menjaga hamster Anda setiap menit agar tidak kepanasan atau kedinginan kan? Jadi mereka membutuhkan sesuatu untuk tempat mereka berlindung jika udara menjadi ‘terlalu’ berlebihan buat mereka.
4.Sebagai bahan pembuat sarang. Oh iya hamster membuat sarang, biasanya di pojok-pojok favorit mereka. Sarang mereka berbentuk serbuk yang ditumpuk dengan lubang untuk tidur di tengahnya. Ibu hamster biasa meletakkan anak-anaknya dalam sarang ini!

3.Makanan Hamster
Makanan hamster terbaik sampai saat ini tetap dipegang oleh makanan-makanan hamster impor buatan pabrik. Walaupun begitu Anda juga harus tetap waspada dan lebih cermat lagi dalam memilih mana makanan impor yang baik. Beberapa makanan impor mengandung terlalu banyak bahan pewarna, terlalu banyak biji bunga matahari atau bahan-bahan lainnya yang bisa merugikan hamster itu sendiri. Beberapa jenis buah-buahan dan kacang-kacangan bisa diberikan seminggu sekali sebagai snack. Berikan dalam jumlah terbatas (sedikit sekali!)

Beberapa makanan yang bisa diberikan sebagai snack kepada hamster: (Perhatian: Makanan ini hanya diberikan sebagai snack bukan makanan utama karena bisa mengakibatkan ketidakseimbangan gizi, kerusakan pada sistem kencing, diare, dan kelainan pada proses kehamilan karena obesitas)
Apel
Pir
Pisang
Wortel
Jagung manis (pemberian dalam jumlah banyak bisa mengakibatkan kerontokan bulu)
Kentang (harus direbus dulu)
Kacang tanah
Kacang kulit
Kacang mete
Kacang almond
Kacang kedelai
Roti tawar
Biskuit Cracker
Oatmeal
Corn Flakes

Makanan yang sebaiknya tidak diberikan kepada hamster:
Selada
Kangkung dan seluruh sayuran hijau lainnya (Cai sim, bayam, kai lan, dll)
Ketimun

Makanan yang tidak boleh diberikan sama sekali kepada hamster:
Jeruk dan semua bangsa citrus
Cokelat
Makanan yang telah diberi bumbu

Berikut beberapa kesalahan yang sering dibuat oleh pemilik hamster pemula:

1.Memberi makan sayur, wortel atau jagung segar sebagai menu makanan utama. Percayalah hal ini hanya akan merugikan Anda! Pencernaan hamster tidak didesain untuk mencerna makanan-makanan yang mengandung kelembaban tinggi seperti ini. Jika Anda tidak percaya, coba teliti kondisi kandang hamster Anda, apakah selalu kelihatan basah dan kotor? Apakah berbau menyengat? Apa Anda harus mengganti serbuk kayu setiap hari? Jika jawabannya iya, itu berarti hamster Anda mengalami masalah pada sistem urine / kencingnya. Ini diakibatkan dari pemberian sayur-sayuran segar yang Anda berikan setiap hari! Coba ganti menu makanan hamster Anda dengan yang lebih sesuai yaitu makanan hamster kering yang bisa Anda temui di petshop atau di supermarket. Di Indonesia tersedia beberapa merk seperti : Ultra Blend, XtraVital, Vitakraft, Hamsfood, Hagen, Minimal Goods, Hartz, Nutriblocks, dan masih banyak lagi lainnya. Anda tinggal memilihnya sesuai dengan keuangan dan kebutuhan hamster Anda.

2.Membeli tambahan biji bunga matahari atau kuaci sebagai makanan tambahan. “Hamster saya sangat tergila-gila dengan biji bunga matahari dan kuaci, selain itu mereka tidak mau makan yang lainnya.” Percayalah, ini hanya kebiasaan yang Anda atau pemilik sebelumnya tanamkan untuk hamster Anda! Mungkin Anda tidak tahu kalau tindakan sayang Anda ini justru malah membunuh hamster Anda. Biji bunga matahari dan kuaci adalah salah satu makanan yang mudah disukai oleh hamster tapi pemberian dalam jumlah besar dalam mengakibat beberapa hal diantaranya: obesitas, kurangnya kalsium sehingga pertumbuhan tulang dan gigi menjadi terhambat, kelainan dalam proses kelahiran (ini disebabkan oleh kandungan lemak yang terlalu tinggi pada biji bunga matahari). Kasus yang paling sering terjadi adalah yang terakhir, kelainan pada proses kelahiran. Kelainan ini berujung pada keguguran bayi-bayi hamster tersebut yang merenggut jiwa induk dan anak-anaknya. Jadi berhati-hatilah dalam memberi makan hamster Anda! Menyayangi nya bukan berarti memanjakannya!

3.Pemberian susu bubuk atau susu cair untuk manusia pada hamster. Beberapa orang melakukan ini dan mereka mengeluh kalau bulu hamster mereka menjadi tipis dan rontok. Memang belum terbukti secara klinis tapi lebih baik mencegah dari pada mengobati. Susu untuk manusia diformulasikan untuk manusia jadi lebih baik jangan diberikan ke hewan. Gunakan susu khusus untuk hamster! Itu jauh lebih baik… Lagipula pemberian susu ini juga tidak menunjukkan manfaat yang mengesankan tapi rutinitas pemberian susu ini malah jauh merepotkan Anda.

4.Memberikan snack terlalu banyak. Snack sebaiknya diberikan hanya seminggu sekali, jika terlalu sering… Anda pasti rugi telah membeli makanan hamster karena tidak dikonsumsi secara maksimal. Sama seperti anak kecil yang diberi pilihan antara sayur dan kue kesukaannya, hamster pasti lebih memilih snack kesukaannya. Tapi sekali lagi kita tidak mungkin memberi makan kue cokelat setiap hari sebagai makanan utama bagi anak kita kan? Begitu pula dengan hamster! Pemberian snack terlalu sering akan mengakibatkan ketidakseimbangan gizi yang sebenarnya telah ditimbang dan dipelajari secara khusus oleh para ahli yang telah meracik makanan hamster. Ini pasti mempunyai efek negatif di kemudian hari terutama ketika hamster melahirkan dan menyusui. Jika Anda merasa ‘tidak tahan’ dan ingin memberikan snack lebih banyak dari seminggu sekali, Anda bisa menimbang-nimbang secara bijak jenis snack yang Anda berikan. Sesuai dengan sistem pencernaan hamster yang kurang bisa menerima makanan dengan tingkat kelembaban tinggi pilihlah snack yang ‘kering’ seperti kacang-kacangan, roti, biskuit, cereal dan lain-lain. Sedang untuk buah-buahan berikanlah seminggu sekali.

4.Botol Minum
Hamster perlu minum air! Banyak mitos yang mengatakan bahwa jika hamster diberi minum air akan mati adalah sebuah kebohongan. Hati-hati terhadap botol air yang bocor! Ini sering terjadi dan tidak diperhatikan oleh pemilik hamster.

Berikutnya adalah hal-hal rutin yang harus Anda kerjakan untuk memelihara hamster dengan baik:
1.Memberi makan hamster sehari 2 kali
2.Mencuci tempat makan setiap kali makanan diganti
3.Mengganti serbuk kayu dan mencuci kandang hamster seminggu sekali
4.Mengisi botol minum setiap kali airnya habis
5.Mencuci botol minum seminggu sekali

Berikut adalah daftar ‘ketidaktahuan’ lain yang sering dilakukan dan mengakibatkan kematian hamster:

1.Hamster dijemur dibawah sinar matahari. Hamster adalah binatang nocturnal. Mereka adalah binatang malam. Di alam liar mereka tidur sepanjang siang hari dalam lubang mereka yang bisa mencapai kedalaman 10 – 20 meter dibawah permukaan tanah dan baru keluar pada malam hari untuk mencari makan. Jadi mereka tidak terlalu membutuhkan sinar matahari. Sedikit saja cukup… Tidak perlu sampai ‘dijemur’.

2.Hamster dimandikan dengan air. Hamster rentan terhadap air dan kelembaban. Hamster berasal dari daerah gurun pasir yang kering. Jika hamster Anda sedang sehat dan dalam kondisi prima mungkin terkena air bukan masalah, tapi jika kondisinya sedang menurun terkena air bisa berarti kematian bagi mereka. Hamster yang basah harus secepatnya dikeringkan atau mereka terserang flu, kemudian berlanjut ke pneumonia dan berakhir pada kematian. Jadi jangan mengambil resiko untuk tindakan yang tidak perlu ini.

3.Memisahkan induk hamster dari bayi-bayinya. Kedengarannya memang bodoh tapi percayalah banyak orang yang tidak sengaja melakukan hal ini karena ketakutan mereka pada gosip yang beredar tentang ‘hamster pemakan anak’. Ibu hamster yang sehat dan cukup akrab dengan manusia tidak akan memakan anaknya tanpa alasan yang jelas! Jadi jangan memisahkan ibu dan bayi-bayinya karena bayi-bayi itu akan meninggal dengan segera karena kedinginan dan tidak mendapatkan air susu.

4.Hamster jatuh dari ketinggian. Jika hamster Anda masih baru, cobalah untuk memegang hamster dalam posisi duduk jadi jika hamster Anda jatuh tidak akan terlalu tinggi. Ini kesalahan yang paling sering dilakukan orang. Hamster yang baru datang biasanya masih merasa asing dengan Anda dan dengan lingkungannya dan cenderung melompat secara tiba-tiba. Jadi Anda harus mengantisipasi hal ini dulu.

Terima kasih jika Anda membaca hal-hal ini terlebih dahulu sebelum mulai memelihara hamster. Semoga bisa mencegah banyak ‘kematian’ hamster yang sebenarnya tidak perlu terjadi… Penambahan bisa dilakukan sewaktu-waktu dan bagi para senior yang mau berkomentar atau melakukan penambahan dapat di kirimkan ke saya lewat personal message. Terima kasih!

(Rian Handayani/ Dikutip dari: www.mypetzone.com)

Nutrisi dan Diet untuk Hamster


Hamster membutuhkan makanan yang fresh setiap hari nya dengan dosis yang cukup. Ada 2 teori yang mengatakan kapan waktu yang tepat untuk memberikan makanan; di pagi hari atau di sore / malam hari. Salah satu pihak mengatakan untuk memberikan makan di malam hari, karena pada malam hari lah mereka bangun dan beraktifitas. Pihak yang lain mengatakan untuk memberikan makan pada pagi hari. Hasil penelitian menyimpulkan kalau seekor hamster tidak tidur sepanjang hari. Malahan, dia bangun setiap 2 jam untuk mencari makanan. Ditambah lagi, di alam nya, makhluk kecil noctural ini keluar dari sarang nya (pada malam hari) untuk mencari makanan. “Harta karun� nya di bawa kembali ke dalam liang nya (sarang) dan di tambah ke dalam “tempat penyimpanan makanan� yang sudah dia kumpulkan sepanjang hari. Seberapa banyak makanan yang dibutuhkan? Sebanyak – banyak nya ! Jenis Syrian hanya membutuhkan makanan sekitar satu sendok makan per hari per ekor, ditambah dengan supplemen tambahan atau buah dan sayuran. Dikarenakan Dwarf memiliki metabolisme tubuh yang lebih tinggi, bisa diasumsikan mereka akan mengkonsumsi dosis yang hampir sama dengan Syrian. Hal ini bukan berarti harus memberikan makanan satu sendok makan per hari nya, seperti semua makhluk hidup lainnya, makanan yang dibutuhkan per hari nya bisa naik turun. Secara alami, hamster bisa mengetahui biji-bijian mana saja yang dapat dimakan untuk memberikan mereka makanan yang sesuai dan vitamin yang diperlukan untuk menjaga tubuh mereka tetap sehat.

Diet bahan pokok dari makanan pabrik merupakan awal yang baik, tapi jangan lupa sayuran segar ! Hamster menyukai sayuran dan membutuhkan sayuran untuk tetap dalam keadaan sehat. Tapi jangan memberikan sayuran terlalu banyak, sedikit rumput, daun semanggi atau wortel per hari sudah cukup. Terlalu banyak daun selada atau sayuran hijau bisa menyebabkan diare.

Untuk meningkatkan protein, Anda bisa memberikan biskuit kering untuk anjing atau kucing. Biskuit ini tidak hanya memberikan protein tambahan tapi juga membantu mengasah giginya.

Treat (snack atau selingan makanan) bisa menjadi special dan bermanfaat di saat yang sama. Tambahan buah-buahan dan sayuran telah terdaftar, masih ada beberapa makanan lain yang bisa dipertimbangkan untuk menjadi treat hamster, tapi para penata diet mempertimbangkan bahan-bahan suplemen diet yang bergizi. Seperti :

Telur : Hamster sangat menyukai telur rebus dan telur mengandung protein tinggi. Telur rebus baik untuk ibu hamster yang sedang hamil dan anak-anak yang masih muda. Tetapi bagaimana pun juga, telur harus diberikan sekali-sekali. Telur yang tidak di makan dalam waktu 24 jam setelah diberikan. harus disingkirkan dari kandang agar telur tidak membusuk di kandang.

Minyak Ikan : Kaya akan vitamin A dan D, beberapa tetes minyak ikan yang diteteskan di atas makanan hamster bisa diberikan sekali seminggu.

Daging : Pemberian daging untuk hamster telah diperdebatkan selama bertahun-tahun. Beberapa orang percaya pemberian daging akan mendorong munculnya sifat kanibal di dalam diri hamster. Tetapi, ada beberapa laporan dari para breeders yang memberikan daging secara teratur dan tidak pernah mengalami (mempunyai) hamster yang kanibal. Daging bisa diberikan berupa potongan kecil daging sapi atau daging domba (hindarkan pemberian daging babi), makanan anjing kalengan atau mealworm, yang merupakan favorit hamster.

Susu : Permasalahan yang mendasar dari pemberian susu adalah susu perlu diberikan dalam suatu wadah, yang bisa ditumpahkan. Susu bisa menjadi basi dalam waktu yang relatif cepat jika berada di cuaca yang panas. Karena masalah-masalah ini, susu jarang diberikan untuk hamster. Susu baik diberikan untuk ibu hamster yang sedang mengandung, anak-anak hamster, dan hamster yang sedang sakit. Pastikan untuk menyingkirkan wadah dan cuci dengan bersih sebelum susu menjadi basi.

Campuran Makanan Burung : Suplemen yang ideal lain nya, adalah biji-bijian yang dijual untuk burung kenari dan budgerigars. Pemberian bisa dilakukan seminggu sekali dengan cara mencampur nya dengan makanan hamster atau satu sendok teh penuh.

Makanan Monyet : Makanan monyet yang berkualitas telah dikemas dengan banyak nutrisi seperti : jagung, basil gandung, telur, ragi untuk membuat bir, bermacam-macam protein, dll. Seperti treat lain nya, disarankan untuk tidak memberikannya lebih dari seminggu sekali. Seperti treat untuk kucing dan biskuit anjing, makanan monyet juga baik untuk mengasah gigi hamster.

Ragi : Kaya akan vitamin B yang bermanfaat untuk susunan syaraf dan sangat berguna untuk mengurangi stress. (Stress merupakan sebab utama yang menyebabkan hamster terkena penyakit, khusus nya wet tail). Pemberian ragi seminggu sekali, sangat baik untuk mencegah banyak penyakit. Berikan sejemput ragi yang bergizi sekali seminggu. (Ragi yang bergizi tidak pahit rasanya dan hamster Anda akan menyukai rasanya). Sebagai alternatif, tablet ragi yang dapat ditemukan di pet shop untuk anjing dan kucing , dapat diberikan seminggu sekali. (Ketika memberikan tablet ragi ini, gunakan tablet ragi yang plain, jangan yang mengandung bawang putih, karena bawang putih terlalu keras bagi ginjal hamster).

PERLU WADAH?

Diletakkan di lantai kandang atau dalam mangkuk (wadah)? Dikarenakan hamster dikenal sebagai penimbun (penggali), banyak pendapat yang mengatakan kalau makanan nya lebih baik diletakkan di lantai kandang. Kebalikannya, jika dapat membiasakan untuk mendapatkan makanan mereka di dalam wadah, hamster akan melihat makanan dalam wadah itu sebagai “timbunan makanan� mereka dan tidak merasa perlu untuk menggalinya karena adanya persediaan makanan yang berkelanjutan. Ibu hamster biasanya membawa sedikit makanan yang telah kita sediakan ke sarangnya untuk anak-anaknya dan ada beberapa hamster yang membawa makanannya ke dalam sarang sebagai snack ketika mereka tidur sepanjang hari.

Jika makanan di taruh di dalam wadah makanan, maka akan terlihat apakah hamster memakan makanannya atau tidak. Tetapi jika makanan di taruh begitu saja di dalam kandang (tanpa wadah makanan), maka kita tidak akan dapat memastikan apakah hamster memakan makanannya atau tidak. Biji-bijian yang tidak habis (sisa dalam wadah makanan), setiap harinya harus dibuang dan diganti yang baru.

DIET HAMSTER YANG SEIMBANG

Diet yang seimbang menyediakan semua bahan yang diperlukan untuk menjaga hamster tetap dalam keadaan sehat. Beberapa makanan memerlukan tambahan dari makanan lain sehingga tubuh bisa memanfaatkan makanan-makanan itu secara efektif.

Bahan pokok untuk diet seimbang adalah :
1. Protein
2. Karbohidrat dan Lemak
3. Vitamin
4. Mineral
5. Air Putih

Protein : Sangat bermanfaat untuk pertumbuhan dan terutama sangat penting bagi hamster yang sedang mengandung dan anak-anak hamster. Sumber protein yang baik adalah barleys (semacam gandum yang dipakai untuk bir), kacang-kacangan, jagung, buncis, gandum dan kacang polong.

Karbohidrat dan Lemak : Menyediakan energi dan panas tubuh, tetapi jika dikonsumsi secara berlebihan akan disimpan di tubuh sebagai lemak yang dapat mengakibatkan kegemukan, yang akan menyebabkan masalah untuk perkembangbiakan dan masalah kesehatan. Sumber karbohidrat antara lain : gula, ragi, kentang dan susu. Sumber karbohidrat yang juga merupakan sumber lemak antara lain : barleys (semacam gandum yang dipakai untuk bir), jagung, dan gandum.

Vitamin : Hanya sedikit vitamin yang dibutuhkan, tetapi mereka sangat dibutuhkan agar hamster Anda tetap sehat. Kekurangan vitamin dapat menyebabkan beberapa masalah kesehatan.

1. Vitamin A
Sumber : Wortel, dandelions (semacam rumput yg bunga kuning), sayuran hijau, hay.
Akibat jika kekurangan : Diare, pertumbuhan yang lambat.

2. Vitamin B
Sumber : Bakteri gandum, ragi, daging, hati.
Akibat jika kekurangan : Diare, pertumbuhan yang lambat.
Vitamin B berpengaruh ke system syaraf dan pemberian secara teratur dapat mengobati stress secara efektif. Salah satu penyebab utama banyak penyakit, terutama wet tail.

3. Vitamin C
Sumber : Sayuran dan buah-buahan segar.
Akibat jika kekurangan : Penyakit kulit (kudis), tubuh yang membengkak.

4. Vitamin D
Sumber : Minyak ikan, bakteri gandum, sayuran hijau.
Akibat jika kekurangan : Rakhitis.

5. Vitamin E
Sumber : bakteri gandum, sayuran hijau.
Akibat jika kekurangan : Kelainan kulit, system reproduksi yang buruk.
Mineral : Mineral juga hanya dibutuhkan dengan jumlah yang sedikit. Sumber mineral antara lain : susu, sayuran dan biji padi.
Air Putih : Sebaiknya diletakkan dalam botol air hamster disbanding diletakkan di wadah. Karena air di dalam wadah dapat dengan mudah ditumpahkan.

DIET YANG SEHAT = HAMSTER YANG SEHAT

Hamster akan memakan apa saja yang disuguhkan kepada mereka. Dan mereka akan tetap memilih gaya hidup, naluri, metabolisme dan kebutuhkan nutrisi sama dengan pendahulu mereka. Karena hamster liar tinggal di daerah padang pasir, maka bahan pokok diet mereka (di alam) terdiri dari biji padi yang ditemukan di tanah lapang terdekat, sayuran tersedia di kebun / sawah petani local, serangga dan rumput liar. Hamster yang dipelihara juga akan berkembang dengan memiliki kebutuhan diet yang sama dengan rekan liar mereka. Bahan pokok diet harian yang baik, membutuhkan : biji bunga matahari (kuaci), jagung, oats, barley, gandung, pellet kelinci (yang mengandung Alfalfa Hay), snack kucing atau biscuit anjing dan sayuran. Banyak pakan hamster yang telah dikemas dan dijual di pet shop telah mengandung bahan-bahan dasar yang dibutuhkan oleh hamster. Makanan burung kenari merupakan tambahan yang bagus .(Selain menyediakan protein tambahan, menggerogoti biscuit anjing dan kucing akan membantu hamster untuk mengasah gigi mereka). Buah-buahan dan sayuran segar, dapat diberikan ke hamster 2 atau 3 kali seminggu, dengan jumlah yang sedikit.

Ketika semua kebutuhan dasar nutrisi telah disediakan setiap hari, hamster akan memilih biji-bijian mana saja yang dia butuhkan untuk menjaga kesehatan tubuhnya. Jika Anda perhatikan, maka Anda akan menyadari kalau sisa biji-bijian yang terdapat di wadah makan setiap harinya akan berubah-ubah (hal ini akan terlihat lebih jelas pada hamster betina yang sedang mengandung atau menyusui).

Hamster menyukai treat (makanan selingan) secara berkala seperti hewan kebanyakan; tetapi treat yang diberikan harus dipilih. Pilih treat yang menyediakan nutrisi tambahan bagi kebutuhan diet mereka seperti sayuran dan buah-buahan segar.

Berikut ini merupakan treat yang dianjurkan.
1. Apel (tidak untuk hamster dwarf),
2. Pisang (tidak untuk hamster dwarf),
3. Buncis,
4. Brokoli,
5. Kol atau kubis,
6. Wortel (tidak untuk hamster dwarf),
7. Kembang kol,
8. Daun seledri,
9. Jagung,
10. Courgettes / Zucchini,
11. Ketimun,
12. Deandelions (daun dan bunga),
13. Anggur,
14. Kale,
15. Labu,
16. Kacang polong,
17. Kentang,
18. Bayam,
19. Lobak cina,
20. Selada air,
21. Rumput muda.

Jangan pernah memberikan hamster Anda coklat atau permen. Coklat atau permen dapat tersangkut di dalam perut hamster dan menyebabkan kerusakan yang patut dipertimbangkan. Jika sudah terjadi seperti ini, maka hamster Anda akan sulit atau mustahil untuk disembuhkan. Catatan : banyak treats hamster yang dijual di pet shop mengandung jumlah gula yang besar.

Jadi, kesimpulannya? Diet bisa menjadi faktor pembetukan watak yang penting bagi hamster Anda dalam menghadapi Anda atau hamster lain. Jika Anda memanjakan hamster Anda dengan cinta dan perawatan yang benar (termasuk diet seimbang yang tepat), hamster Anda akan menjadi hamster yang bahagia, sehat dan penyayang.

Sumber : http://www.hamsterific.com/Nutrition.cfm

Pelatihan Toilet untuk Hamster


Hamster pada umumnya adalah hewan yang bersih. Tidak seperti tikus, hamster di alamnya hidup di dalam lubang jadi naluri mereka untuk pergi ke toilet pada satu tempat. Semua hewan dapat dilatih untuk memakai toilet/kotak kotoran(litter box). Dan lebih mudah mengajar mereka pada waktu masih muda .
Ada cara membuat kandang hamster yang terkenal “bau” menjadi baunya berkurang. Percaya atau tidak, hamster dapat melatih mereka sendiri untuk memakai toilet/litter box, meskipun bantuan dari pemilik sangat membantu. Setiap rumah hamster modern seharusnya memiliki satu litter box/toilet. Ada beberapa jenis toilet/litter box yang dijual di pasaran.
Masalah salah penggunaan
Sering kali anda menemukan bahwa hamster anda menggunakan toiletnya untuk lainnya. Ada yang menggunakan toiletnya sebagaimana mestinya dan ada pula yang menggunakannya sebagai tempat untuk menyimpan makanan, makan dan tidur. Pemecahannya adalah dengan memberi bekas tutup toples seperti tutup peanut-butter dan taruhlah dengan kotoran di dalamnya. Biarkan hamster anda makan di litterboxnya. Sisa-sisa kulit biji-bji yang ditinggal di toilet menunjukan bahwa hamster mengetahui bagaimana toilet ini sering dibersihkan dan sisa kulit bijian hilang.. Tetapi jangan biarkan hamster anda menyimpan apa saja di dalam toilet. Jika anda membersihkan toilet secara teratur, meskipun hamster anda tidak memakainya, ini akan membuat hamster tertarik untuk membuat sampah atau sisa-sisa kulit biji bijian dan kencing di toilet, tetapi tidak kotoran(biasanya kering dan tidak begitu berbau). Memberi hamster lebih dari satu di beberapa tempat juga ide yang bagus.Masalah utama, anda mungkin menemukan mereka bersarang di toilet. Ini tidak dapat dirubah jadi coba saja berikan tempat tinggal alternatif. Kotak persembunyian, terowongan, rumah-rumahan. Menaruh makanan cemilan, alas dan bahan yang lembut juga dapat membantu.
Penempatan
Perhatikan penempatan toilet pada kandang. Penempatan sangat penting untuk toilet hamster. Kebanyakan hamster akan ke pojok yang terdekat dengan botol airnya. Mereka biasanya grooming di sana. Jadi tempat ini jelas menjadi pilihan terbaik. Tetapi anda harus menempatkan dimana hamster anda biasa kencing. Juga dapat dibantu dengan menaruh sebagian serbuk/alas yang telah dikencingi hamster ke dalam toilet sebagai tanda atau pemancing.
Pembersihan Untuk pasir toiletnya, anda dapat membeli pasir toilet hamster. Setiap hari atau dua hari sekali, kotoran harus dibersihkan dengan skop yang tersedia. Jika tidak ada, anda dapat memakai garpu plastik. Pada waktu membersihkan kandang, buang semua pasir toiletnya dan bersihkan toiletnya dan ganti dengan pasir toilet yang baruPendek kata, untuk memiliki rumah hamster yang modern, perlu dilengkapi dengan toilet yang berventalasi cukup. Kebanyakan toilet hamster dijual dengan skopnya. Jika tidak ada anda dapat memakai garpu plastik. Dengan pelatihan toilet ini, anda dapat membersihkan kandang tidak sesering seperti anda lakukan sebelumnya dan baunya pun berkurang dan lebih baik daripada sebelumnya.

FROM : blog dunia hamster

Serba Serbi Hamster



Hamster termasuk jenis binatang pengerat. Ada beberapa jenis hamster yang tersebar diseluruh dunia, salah satunya adalah Hamster Siria (Syrian Hamster) yang paling umum dikenal dan Hamster Kerdil Rusia (Dwarf Cambell Russia).

Ia adalah binatang malam, yang tidur di siang hari dan aktif di sore dan malam hari, namun jika hamster sudah terbiasa diajak main pada pagi hari, kemungkinan pola tidurnya akan mengikuti si pemilik (jika pemilik sering bermain dengan hamsternya). Pandangan matanya jelek, tetapi penciuman dan pendengarannya tajam.

Ia mempunyai kantong pipi yang dapat mengembang, dimana ia menyimpan makanan yang akan dibawa ke sarangnya.

Hamster Siria berasal dari padang pasir di Timur Tengah dimana ia hidup dalam liang-liang dalam bukit-bukit pasir. Jenis ini paling umum dipelihara karena dapat dipegang oleh anak kecil dengan mudah. Binatang dewasa berukuran panjang 17-22 cm. Umumnya jenis ini jinak terhadap manusia, tetapi tidak terhadap jenis hamster lainnya. Karena itu jika hendak memelihara hamster jenis ini, harus ditempatkan dalam satu kandang terpisah dengan hamster lainnya, karena kemungkinan besar akan menyerang hamster yang lain jika ditempatkan dalam satu kandang bersamaan.

Hamster Kerdil Campbell Rusia berasal dari padang rumput Asia Tengah (Rusia, Mongolia dan bagian barat laut Cina).

Binatang dewasa berukuran panjang 10-12 cm, yang betina sedikit lebih panjang daripada yang jantan. Umur rata-ratanya 2 - 2 ½ tahun, meskipun ia dapat hidup sedikit lebih lama.

Dibanyak negara (terutama di Amerika dan Eropa), hamster kini menjadi binatang peliharaan kecil yang sangat populer.


Pemeliharaan
Hamster dipelihara di dalam kandang, yang terbuat dari kawat atau aquarium kaca. Karena giginya tajam, kayu atau bambu tidak tepat digunakan. Lantai kandang perlu dilapisi dengan serutan gergaji atau sekam padi yang dapat menyerap air kencingnya. Carikan-carikan kertas dapat disediakan sebagai sarangnya. Ia akan menimbun makanan dan menaruh bayi (jika ada) di sarang ini.

Hamter adalah binatang yang menyukai kebersihan. Jika kandang cukup besar, ia akan menggunakan satu sudut kandang sebagai WC dan sudut yang lain sebagai sarang.


Makanan
Makanan hamster pada umumnya adalah biji-bijian (beras/nasi, roti, jagung) dan sayuran (seperti wortel, timun dan buncis), namun jangan jadikan sebagai bahan utama. Binatang kecil ini tetap membutuhkan gizi yang cukup, dan dapat diperoleh melalui makanan kemasan yang sudah lengkap gizinya. Makanan protein tinggi seperti daging atau susu, juga penting terutama ketika bayi-bayi dalam masa pertumbuhan atau pada ibu hamster yang sedang hamil atau sedang mempunyai bayi Jika makanan cukup mengandung cairan, air minum tidak diperlukan.

Hamster mempunyai kantong di pipinya dimana ia mengumpulkan makanan. Ia menekan makanan ke dalam kantong yang akan mengembang dan membawanya ke sarang. Disini makanan dikeluarkan untuk ditimbun. Lapisan dalam kantong pipi ini sangat halus, sehingga makanan yang tajam dapat melukainya.


Pembiakan
Hamster mempunyai bayi rata-rata 8 . Tetapi ia dapat melahirkan sampai 16 bayi sekaligus (Syrian Hamster).

Pada umumnya ia mulai melahirkan sesudah berumur 3-4 bulan, meskipun kadang-kadang ada juga yang mulai melahirkan pada umur 1 bulan, namun tidak dianjurkan hamster yang berusia kurang dari 4 bulan untuk melahirkan, karena dapat menyebabkan cacat pada anak hamster, ataupun dapat mengakibatkan kematian bagi ibu dan anak hamster. Makanan yang jelek (misalnya kurang protein) akan mengakibatkan si ibu mencari protein tambahan dengan memakan bayinya sendiri (kanibal), atau lingkungan yang tidak mendukung (lingkungan yang berisik) membuat si induk merasa tidak nyaman/stress dapat menyebabkan induk memakan anaknya..

by:cathylee

Pedoman Kesehatan Hamster


Pedoman dr hamwell untuk kesehatan hamster

Hamster umumnya makhluk yang sehat dan dapat hidup baik selama dua tahun atau lebih. Mereka perlu kandang yang nyaman, jauh dari kekeringan dan kelembaban, dibersihkan dengan baik dan teratur. Mereka perlu diberi makan dengan makanan campuran lengkap yang memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari. Mereka menikmati makanan buah segar atau sayuran dalam jumlah sedikit. Mereka suka bermain dan keluar untuk bermain bersama dengan pemiliknya.
dr Hamwell berkata..
Pada hamster yang sehat maka mata mereka akan bersih, cerah, awas, memiliki bulu yang mengkilap dan telinga yang tegak. Meskipun hamster baru saja bangun dari tidurnya, sebentar saja telinganya akan berdiri tegak dengan baik. Hamster memiliki dua tanda/bercak pinggul atau scent gland pada sisi tubuh mereka (di pinggul mereka). Ini normal dan mereka akan membesar atau juga dapat kelihatan seperti kudis pada beberapa hamster bulu pendek. Jangan diusik karena dapat menyebabkan hamster anda bermasalah.

Hamster yang sakit akan diam saja di sarangnya meskipun ada beberapa kejadian menarik di luar. Waktu dia keluar, matanya mungkin setengah tertutup dan telinganya tetap turun dan rata dengan kepalanya.

Tip kesehatan: Cucilah tangan anda sebelum memegang hamster anda jika anda sakit perut atau pilek. Hamster anda dapat tertular kuman yang anda bawa yang dapat membuatnya juga sakit. Jangan menyemprot aerosol/semprotan disekitar kandang karena dapat membahayakan hamster kamu..

Penyakit Hamster

Abcesses
Abacesses adalah luka di bawah kulit yang berisi nanah. Mereka dapat membesar sangat cepat dan juga sebagai tanda infeksi terjadi.
Pertolongan: Periksakan ke dokter hewan segera. Antibiotik biasanya diberikan dan abcess mungkin ditusuk. Luka sering dibersihkan dan mungkin harus dibersihkan teratur sampai sembuh. Beberapa hamster mungkin perlu menjalani operasi untuk mengeluarkan absess.

Pendarahan
Kadang-kadang hamster mengeluarkan darah dari pantannya. Kemungkinan tanda ini adalah adanya infeksi rahim pada hamster Sirian betina. Darah sedikit pada pantat pada hamster dwarf rusia dapat juga menandakan bahwa hamster itu hamil.
Pertologan
Jika hamster syrian mulai berdarah dari pantatnya maka bawalah ke dokter. Jika ini infeksi rahim maka hamster perlu antibiotik untuk disembuhkan. Berdarah juga dapat berarti hamster sedang melahirkan. Jika hamster dwarf rusia berdarah parah maka ia juga perlu dibawa ke dokter.

Diabetes
Campbell dwarf rusia dapat terkena diabetes dari keturunan. Hamster akan kehilangan berat badan dan kelihatan kurus dan sakit. Hamster akan banyak minum air dan memiliki area toilet yang sangat basah. Pasien hamster biasanya mati sangat muda sekitar empat sampai enam bulan.
Pertolongan
Beberapa pemelihara hamster mencoba dengan makanan dengan bermacam-macam hasil. Insulin umunnya tidak ide yang bagus karena sangat sukar untuk mengetahui berapa banyak insulin yang harus diberikan ke hewan sekecil itu. Pada saat ini belum ada obatnya.

Kerontokan bulu
Kerontokan bulu biasanya terjadi pada hamster tua dan juga dapat disebabkan oleh beberapa sebab lainnya.
Pertolongan.
Bawahlah ke dokter untuk mendapat dianogsa penyebabnya dan sesuatu untuk menolongnya.

Bercak Pinggul (Hip Spot)
Semua hamster memilikinya tetapi pada hamster tua yang bulunya menipis dapat terlihat jelas seperti bermasalah. Tanda bercak ini berada di kedua pinggul dan dapat terlihat seperti dua tahi lalat.
Pertolongan
Biarkan, jangan digangu atau diusik. Biasanya tidak bermasalah. Kamu dapat melukai mereka daripada baik dengan mencoba menghilangkan ini.

Luka
Selama lukanya tidak terlalu dalam atau kelihatan bersih maka luka itu dapat dibiarkan. Perhatikan saja sampai lukannya sembuh. Luka yang lebih dalam yang terlihat infeksi perlu nasihat dokter.
Pertolongan
Umumnya dengan antibiotik. Memandikan dengan air garam juga membantu untuk menjaga supaya bersih.

Benjolan atau tumor
Hamster yang muncul bengkak di daerah yang asing. Benjolan ini mungkin tetap atau berpindah tempat di kulit mereka. Hamster mungkin tidak suka kamu memegang benjolannya.
Pertolongan
Nasihat dokter diperlukan. Umumnya mereka dihilangkan melalui operasi pada ukurannya tepat atau selama mudah ditaruh untuk dioperasi. Beberapa dokter memperingatkan akan adanya kesulitan dalam pembiusan hamster. Dr Hamwell berkata bahwa meskipun ada resiko pada hewan kecil ini, hamster selalu memiliki teman yang baik dalam menjalani operasi dengan baik. Selalu memeriksakan benjolan sesegera mungkin karena mereka dapat bertambah besar cukup cepat.

Virus Papova
Penyakit ini merupakan penyakit hamster yang relatif baru yang diguleti oleh dokter saat ini. Tanda-tanda simptom termasuk rasa jendolan di belakang leher, benjolan-benjolan kecil di bawah kulit, benjolan benjolan seperti kutil di dagu atau bagian tubuh lainnya. Penyakit ini dipercaya ditularkan melalui air seni dan melalui memegang hamster yang sakit dan tidak mencuci tangan setelah itu.
Pertolongan
Tidak ada obat untuk papova untuk saat ini. Pemelihara hamster mencoba dengan menghilangkan benjolan melalui operasi tetapi tidak ada jaminan bahwa benjolan itu tidak muncul lagi. Penyakit ini diperkirakan genetika. Beberapa hamster mati karena penyakit ini dan hamster lainnya juga dapat sembuh dan benjolan juga hilang. Penyakit ini menular dan kamu harus memisahkan hamster yang terkena penyakit ini.

Ekor Basah (Wet Tail)
Penyakit hamster yang paling disebar-luaskan. Tanda-tanda symtom adalah hamster sangat lemah dan mencret.
Pertolongan
Perlu segera dibawa ke dokter. Sangat disayangkan penyakit ini sangat sukar disembuhkan dan hamster mungkin tidak tertolong.

Kelamin Hamster Membengkak


Hamster adalah hewan kecil, lucu, menggelikan meskipun sebagian juga menggangap menjijikkan. Bagi anak-anak, hamster sangat menarik sehingga akhirnya dipelihara di rumah. Pemeliharaannya terhitung mudah. Dengan membeli rumah atau kandang kawat yang sudah jadi dan segala perlengkapannya, pakan yang tidak banyak dan mudah didapat membuat orang tertarik untuk memelihara hamster.

Namun tidak semua orang mengenal dengan baik hamster. Hamster adalah hewan pengerat alias rodensia sama seperti tikus atau mencit. Dan hal yang sering di keluhkan atau ditakutkan pemilik adalah kelamin hamster yang membesar.


Seringkali orang menjual atau membeli hamster pada saat masih kecil. Pada umur yang masih muda perkembangan kelamin belum berjalan dengan baik. Tentu pemilik tidak melihat ada hal yang aneh pada tubuh hamsternya. Namun dengan bertambahnya umur hamster maka perkembangan kelamin pun berjalan dan menjadi dewasa kelamin. Dan tentu saja dengan perkembangan kelamin maka pasti ada perubahan-perubahan organ kelamin, termasuk ukurannya. Pada golongan rodensia seperti tikus, mencit termasuk hamster jantan perkembangan ukuran kelamin jantan sangat nyata terutama ukuran testisnya. Bahkan pada mencit (yang berukuran kecil, lebih kecil dari tikus atau hamster) ukuran testisnya bisa sebanding hampir seukuran ukuran kepala. Dan pada kondisi tertentu testis tersebut dapat masuk ke dalam rongga perut dan keluar lagi pada saat yang lain, sehingga bila diperhatikan testis tersebut bisa hilang bisa mucul kembali.

Bilamana tidak mengetahui perkembangan atau pertumbuhan tentu akan sangat terkejut atau takut, hamster kesayangannya menderita sakit karena mengetahui ukuran testisnya membesar bahkan sangat besar ukurannya menurut pemilik yang tidak mengetahui anatomi hamster dengan baik. Padahal kondisi tersebut normal.

Kelamin yang mengalami sakit bila besar testis kiri dan kanan tidak sama, terluka, ada perdarahan, bila dipegang ada rasa sakit, tidak halus (rata) atau ukurannya amat sangat besar sehingga tidak bisa berjalan. Bila menemukan kondisi demikian maka sebaiknya segera periksa pada dokter hewan.

Makanan Terbaik Untuk Hamster


Hamster juga termasuk hewan pengerat, mereka akan makan makanan apapun yang mereka temui. Terlebih, yang rasanya manis.

Mereka tidak berpikir apa makanan itu berbahaya atau tidak bagi mereka. Jika anda memberi makanan apa saja yang mereka makan, mereka dapat menjadi gemuk, dan sering kali dapat membuat mereka sakit. Anda harus memperhatikan naluri mereka yang menyembunyikan makanan mereka di sarangnya.

Ada beberapa makanan di tampungan mereka yang telah menjadi busuk dan dapat menimbulkan masalah. Karena itu untuk menjadi pemelihara yang baik anda juga perlu menjadi pakar gizi mereka yang baik untuk hamster anda.

Hamster suka biji bunga matahari seperti hewan pengerat lainnya. Kadang-kadang biji ini sering dinyatakan sebagai sumber nutrisi utama tetapi itu tidak benar. Di lingkungan alam liarnya, biji-matahari memang sumber nutrisi penting dan dapat dimengerti mereka tergila-gila akan biji matahari ini.

Tetapi untuk hamster, biji matahari adalah makanan terlalu berlemak untuk dimakan setiap hari. Jika anda memberi makan biji matahari di kandang hamster anda, ini akan membuat hamster anda cepat gemuk. Kegemukan juga tidak baik untuk hamster.

Anda sebaiknya memberi biji matahari sebagai hadiah/traktiran. Jumlah maksimum harian adalah antara 3 sampai 5 biji. Cara ini juga dapat membantu anda menjinakan atau berteman baik dengan hamster dengan cepat. Dengan memberi makan biji matahari dengan tangan, hamster anda akan mengakui anda sebagai pemelihara yang baik.

Selain biji-bjian atau kacang, anda dapat memberi makan hamster anda dengan sayuran seperti cabbage dan sayuran lainnya. Mereka suka sekali. Sayuran tidak membuat mereka gemuk. Anda tidak perlu membeli sayuran hanya untuk hamster karena mereka tidak makan banyak. Anda dapat menyisakan sedikit pada saat menyediakan makan untuk keluarga Anda.

Contohnya waktu anda membuat salad kol, anda dapat memberi kol tengahnya untuk hamster anda. Oh, ya beberapa sumber mengatakan bahwa selada(lettuce) membahayakan untuk kesehatan hamster. Kami kurang yakin tentang itu tetapi anda bisa hindari. Anda harus memperhatikan hamster anda akan nalurinya dalam menyimpan makananya di sarangnya.

Mereka menyimpan apa saja di sarang mereka, tetapi mereka tidak memilah/membersihkan, mereka juga tidak menyadari sayuran telah rusak/membusuk cepat. Jadi jagalah kebersihan kandang hamster anda, buanglah sayuran lama yang disimpannya secara teratur. Sayuran yang busuk atar berjamur akan membahayakan hamster anda.

ayuran herb yang kuat seperti bawang putih, daun bawang atau seledri dapat menjadi racun bagi hamster yang kecil. Walaupun sayuran ini baik untuk manusia, daun rasa kuat dapat membahayakan kesehatan hamster.

Hindarilah seledri, bawang putih, bawang merah. Hamster makan apa saja tanpa pamrih, hanya anda yang dapat melindunginya dari keracunan makanan. Anda juga harus menyadari bahwa campuran salad pack yang dijual di supermarket. Kadangkala campuran salad pak mungkin bisa berisi sayuran itu.

Anda sebaiknya memberi makan hamster dari sayuran sendiri. Stimulan lainnya seperti coklat juga dapat membahayakan kesehatan hamster. Jagalah anak anak anda untuk tidak memberi makanan cemilan/snak mereka kepada hamster. Karena hamster anda dapat berakhir dengan tragis.

Gigi hewan pengerat tidak pernah berhenti tumbuh. Oleh sebab itu mereka harus menggigit sesuatu yang keras terus menerus. Untuk alasan inilah anda harus memberi mereka sesuatu untuk mereka gigit. Sayuran terlalu lunak untuk ini, anda dapat memberi pelet yang keras atau sepotong kayu.

Makan formulasi cocok untuk tujuan ini, silahkan anda cek di petshop disekitar anda. Biasanya makanan hamster didesain sekeras mungkin untuk memangkas gigi mereka. Sepotong kayu juga berfungsi sama dalam upaya perawatan gigi, tetapi makanan hamster juga bekerja sebagai suplemen dan lebih dapat dinikmati oleh hamster.

Kadang-kadang formulated makanan tidak sesuai dengan selera hamster, maka jangan beli terlalu banyak. Beli sedikit dahulu dan lihat apakah hamster menyukai itu atau tidak.

Hamster juga menyukai buah-buahan. Anda dapat memberi makan seperti buah beri atau sepotong apel ke hamster, mereka pasti senang sekali. Aturan dasarnya adalah mild buah cocok untuk bayi juga baik untuk hamster. Buah-buah juga seperti sayuran dapat menjadi busuk dengan cepat, anda harus ingat itu.

Jika buah-buahan telah menjadi busuk atau berjamur, buah busuk itu dapat membahayakan tidak saja bagi hamster tetapi juga pemelihara. Jika hamster telah meninggalkan buah yang anda berikan, anda harus angkat dan buang sisanya dari kandangnya. Jangan biarkan sisanya membusuk di dalam kandang. IndofamilyNetPets. (ayu/bbs)

Tips Memelihara Hamster

Memelihara hamster katanya susah. "Dua kali beli, dua kali mati," kata teman Raisa yang dibenarkan oleh Mamahnya. "Kalau tidak bisa memelihara cepat mati," kata Omang kemarin waktu berkunjung ke rumahku di Kalibata.

Saya sendiri tidak merasa susah memelihara hamster. Awalnya, beberapa bulan lalu Shemissa membeli hamster kecil warna putih. Setelah agak besar perangainya menjadi agak galak dan suka menggigit. Kami sekeluarga lalu pergi ke Jl. Barito untuk melihat-lihat berbagai jenis hamster yang dijual di sana. Ternyata, hamster yang dibeli Shemissa adalah hamster lokal yang panjangnya kalau sudah besar bisa mencapai 10 cm.

Kemudian saya membeli sepasang hamster, yang menurut penjualnya dari jenis Dominant Spot. Ciri-cirinya: (i) ada garis tengah warna hitam dari kepala hingga mendekati buntut, (ii) ada 3 kombinasi warna, yaitu hitam, coklat, dan putih, (iii) jinak dan tidak menggigit --tidak seperti jenis campbell atau hamster lokal, (iv) ukurannya tergolong sangat kecil dengan panjang dari depan hingga ekor hanya sekitar 5 centimeter sehingga nampak lucu.

Pasangan hamster itu kini sudah beranak-pinak. Pertama pada tanggal 25 Desember 2007, si Momo, nama yang diberikan oleh Shemissa, melahirkan beberapa ekor. Pas ketahuan melahirkan, beberapa bayi hamster sudah dimakan oleh induknya. Ada 2 kepala bayi hamster yang tergeletak di tengah kandang. Saat itu saya belum tahu bagaimana cara merawatnya.

Saya langsung konsultasi dengan penjualnya. Kata dia, kalau induknya stres memang suka memakan bayinya. Saran dia, langkah awal pisahkan dulu dari induknya yang jantan. Lalu saya beli satu kandang lagi, aquarium ikan hias yang ukurannya kira-kira panjang 40cm lebar 30cm dan tinggi 25 cm.

Induk betina beserta 4 ekor anaknya yang tersisa saya pisahkan ke kandang baru itu. Saya beri potongan kain dan makanan yang cukup untuk beberapa hari. Saya letakkan di pojok rumah dan saya tutup luarnya dengan kain lebar, biar suasanya gelap seperti di terowongan sesuai kehidupan aslinya.

Beberapa hari kemudian saya tengok, anaknya tinggal 2 ekor. Dua ekor ini , satu jantan dan satu betina, kemudian tumbuh besar hingga sekarang. Yang betina malah sudah melahirkan 4 ekor pada 27 Pebruari lalu.

Sementara itu, induk betina yang pertama saya beli, si Momo, sudah memberikan anak lagi pada 25 Januari 2008 sebanyak 7 ekor (2 ekor sudah dijual oleh Shemissa kepada teman-temannya dan 2 ekor diminta Dita), dan pada 25 Pebruari melahirkan lagi sebanyak 7 ekor.

Saat ini, di rumah ada 11 ekor bayi hamster yang lucu-lucu.

***
Bagaimana sih cara merawat hamster agar bisa bertahan hidup dan beranak-pinak seperti itu? Beberapa tips memelihara hamster bisa saya sebut sebagai berikut:
  • Usahakan kandang selalu bersih dan kering. Gunakan pasir atau butiran batu yang biasa dijual di tempat penjualan hamster sebagai alasnya. Pasir ini berguna untuk mengeringkan kandang dari air kencing dan menghilangkan bau air kencing itu sendiri. Pasir ini juga bisa dipakai hamster untuk mandi sehingga bulunya terlihat rapih, kering, dan tidak bau.
  • Ganti pasir ini setiap minggu atau 2 minggu sekali dengan pasir baru. Setelah seminggu atau dua minggu, pasir ini akan terlihat kotor karena bercampur dengan kotoran dan sisa makanan. Jika mau sedikit repot, pasir yang sudah terpakai bisa dicuci, dikeringkan, dan dipakai ulang.
  • Cara mencucinya, pasir bekas pakai tadi direndam dulu agar kotoran dan sisa makanan mengambang sehingga mudah untuk dibuang dan dipisahkan dari pasirnya.
  • Beri makanan dan minuman yang cukup. Untuk makanan, saya memberi kuaci atau tumbukan kacang tanah yang sudah dikupas kulitnya. Untuk minuman, sesuai saran penjualnya, jangan beri air langsung, tetapi beri kecambah (tauge) setiap pagi dan sore. Dengan demikian, kandang bisa terus kering sepanjang hari. Banyak orang memberi minum dengan air sehingga kandang menjadi basah dan hamster mudah sakit dan mati.
  • Tambahkan makanan baru hanya jika makanan yang sudah ditaburkan atau disediakan di tempat makanan sudah habis termakan. Ini untuk menjaga kebersihan agar tidak banyak sisa makanan berserakan di dalam kandang.
  • Jika induk betina melahirkan, pisahkan dari hamster pejantan atau hamster lainnya, dan perbanyak makan kecambah. Ciri-ciri hamster betina yang akan melahirkan terlihat dari bentuk perutnya yang membuncit dan si induk seperti gelisah mondar-mandir dalam kandang dengan tingkat keaktifan yang lebih tinggi dari biasanya. Jangan lupa beri potongan kain untuk membuat sarang buat bayi-bayi hamster yang akan dilahirkan.
Selamat mencoba memelihara hamster.